Pages

March 12, 2013

OPTIMALISASI PEMANFAATAN PEKARANGAN

Sayang sungguh disayangkan di jaman serba modern ini tanah pekarangan tidak dimanfaatkan secara optimal. kebanyakan masyarakat cendrung bersifat instan artinya dimanjakan membeli sayuran dan lainnya dengan cara membeli di pasar atau toko sayuran terdekat . Padahal kita tahu kalau mau memfaatkan pekarangan dapat mengurangi belanja dapur serta menambah gizi dan farian menu keluarga.

 Potensi pekarangan   dapat dimanfaatkan dengan budidaya tanaman secara verticultur yaitu  memanfaatkan pekarangan dengan sistim tegak lurus dan berjenjang, hal ini bisa diterapkan untuk tanah pekarangan yang sempit dengan memanfaatkan kaleng bekas, polybag, bambu dan lain-lain.

Berkaitan dengan itu Balai Penyuluh bertanian  kecamatan purwoasri berupaya mengajak utamanya ibu-ibu yang tergabung dalam kelompok wanita tani untuk memanfaatkan dan mengolah lahan pekarangan secara optimal sehingga dapat memenuhi gizi keluarga minimal tidak membeli sayuran cukup memetik dari pekarangannya sendiri dan  pada akhirnya menambah  pendapatan keluarga.






 

tanaman terong sedang berbuah 



   

 

 

 

 

Salah satu Kegiatan Kelompok Wanita Tani (KWT)  dan  Rumah Tangga Miskin ( RTM ) desa dawuhan dalam pemanfaatan pekarangan.                       



                                                                               

No comments:

Post a Comment